inter allestero

Keuntungan Inter, Ada Jarak 147 Juta Dengan Juve. Italia Jauh Teringgal Dari Tim Eropa Lain

Alessandro De Felice

Keuangan Inter mulai membaik, namun masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Inilah hal yang mengemuka dari analisis yang dibuat oleh Gazzetta dello Sport. Inter berada di posisi empat sebagai tim dengan penghasilan terbesar di Italia,...

Keuangan Inter mulai membaik, namun masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Inilah hal yang mengemuka dari analisis yang dibuat oleh Gazzetta dello Sport. Inter berada di posisi empat sebagai tim dengan penghasilan terbesar di Italia, salah satu faktor yang membuat Inter hanya berada diposisi empat adalah karena harus absen di kompetisi Liga Champions musim ini.

Keuntungan sebesar 181 juta yang dihasilkan oleh tim milik Erick Thohir, tercecer jauh jika dibandingkan dengan apa yang dihasilkan oleh Juventus yaitu sebesar 328 juta dan juga AC Milan yang masih bisa meraup 224 juta dan juga masih sedikit tertinggal jika dibandingkan dengan AS Roma yang meraih 187 juta.

Namun jika dibandingkan dengan tim-tim Eropa lain, Italia jauh tertinggal. Real Madrid meraih keuntungan sebesar 578 juta, mengungguli Barcelona (566 juta) dan Manchester United (519 juta). Begitupun jika dibandingkan dengan Bayern yang bisa meraup 474 juta, Manchester City (462 juta) dan juga Chelsea, Arsenal dengan 453 juta dan 413 juta.

Bagaimana dengan PSG? Masih belum diketahui berapa keuntungan yang mereka dapatkan, namun beberapa kabar menyebutkan mereka meraup setidaknya 500 juta, terutama dengan dana kuat dari Qatar Tourism Authority, namun mereka masih dalam pengawasan UEFA.